SURABAYA.(SLI). Jalan mulus perjalanan pendidikan Direktur Operasi PT. Terminal Teluk Lamong (TTL), Rumaji. Mengawali kuliah di Akademi Administrasi Barunawati (Akaba) sekarang STIAMAK Barunawati Surabaya.
“Ada yang unik selama saya di STIAMAK, saya selalu duduk di depan dan bayar kuliar hanya setahun. Selanjutnya, biaya kuliah saya dari beasiswa, alhamdulillah,” kenang Rumaji yang tampil sebagai narasumber, Kuliah Umum STIAMAK Barunawati Surabaya di gedung Surabaya North Quay Tanjung Perak, Senin (16/9/2019).
“Saya tidak berhenti disitu saja,” tambah Rumaji. Lantas ? Rumaji mendapatkan kesempatan belajar lanjutan S2 di World Maritime University (WMU), Malmo- Swedia. Rumaji memang luar biasa dalam berburu ilmu pengetahuan. Sekarang ini hampir menyelesaikan program doktor di Universitas Airlangga. “Alhamdulillah ujian tertutup doktornya sudah selesai. Mudah-mudahan cepat rampung,” tutup kata Rumaji.
Sumber: https://shippinglineindonesia.com/index.php/2019/09/16/rumaji-dari-stiamak-saya-bisa-s2-di-swedia/